Berita Indramayu

3164 jemaah haji Indramayu dilepas tuntas
lewat ritual seremonial


Teropong Indramayu -- Sebanyak 3164 jemaah haji Kabupaten Indramayu telah berhasil dilepas tunta s dalam empat tahap acara pemberangkatan. Sebagaimana djadwalkan dalam Pemberangkatan dan Pemulangan Jamaah Haji Kabupaten Indramayu Tahun 1430 H/2009 M. Terdapat empat kloter dengan No Maktab 41 Syusyah dan Raudah 8, Kloter 51 Jarwal dan Utaibah 62, Kloter 67 Aziziah Zanubiah II 27, dan Kloter 62 Azizah Zanubiah II 26.

Sebagaimana dijelaskan oleh Kepala Staf Peny. Ibadah Haji Kabupaten Indramayu yang juga Kepala Departemen Agama Drs. H. Sulaiman Hasan, MA saat ditemui Wartawan menjelaskan bahwa ke empat kloter yang telah diberangkatkan berjalan dengan mulus, tak terjadi kendala apapun.

Lebih jauh dijelaskan pula bahwa yang sangat menarik jalannya pemberangkatan jamaah haji di Kab. Indramayu itu unik, meriah dan menunjukkan kebersamaan umat muslim dalam solidaritas keberagamaan dan ibadah.” Lihat saja ribuan kendaraan berisi umat muslim yang ikut mengantar memadati jalan raya dan mencipta suasana yang mara dan bersemangat penuh keharuan. Ini tidak terjadi di kota besar dan daerah lain . Selain nampak guyub, rukun, keunikan ini pun ditanggapi positif oleh pemeribntah. Buktinya Bapak Bupati H. Irianto MS. Syafiudsin dan Ketua DPRD Drs.H. Abdul Rozak Muslim, berkenan melepas keberangkatan jamaah meski tengah malam, Menark bukan?” ujar H. Sulaiman.

Pembarangkatan Jamaah haji yang dimulai pada 5 Nop 2009, 9 Nopember 2009, 15 Nop 2009, dan 20 Nop 2009 akan tiba kemali ke tanah air pada Rabu 16 Desember 2009 untuk kloter 41, Minggu 20 Des 2009 untuk kloter 51, Jumat 25 Desember untuk kloter 67 dan Kamis 31 Desember untuk kloter 62. Adapun petugas yang dilibatkan dalam mengurus jamaah haji Indramayu menurut H. Sulaiman terdapat 24 petugas terdiri dari karyawan Depag dan TKHI atau Perawat. (NOORS)

Komentar